Pages

Friday, 16 May 2014

Golden Rainbow Episode 41 – Part 1

41-1

Sinopsis Golden Rainbow Episode 41 – Part 1

[ Episode Sebelumnya ]

Young Hye meluapkan kekesalannya pada Jin Gi. Bagaimana ia merelakan dirinya agar dekat dengan Jin Gi dan selalu bersabar menghadapi Jin Gi. Tapi hingga hari ini,ia sudah tak dapat menahannya lagi.

Tentu saja Young Hye berpihak pada Baek Won,karena Jin Gi telah membunuh Han Joo,membunuh Deok Soo bahkan menculik Ha Bin kecil. Bagaimana ia bisa hidup bersama pria yang telah menyengsarakan hidupnya.

Bukan Jin Gi namanya jika harus mengakui semuanya di depan wanita yang ia cintai. Hukum yang akan menghukum Jin Gi bahkan jika hukum tak dapat menghukum Jin Gi,Young Hye bersedia untuk membunuh Jin Gi. Dengan nada mengancam dan penuh amarah,Young Hye meninggalkan Jin Gi yang kini benar-benar terpuruk.

kdramaland (1) kdramaland (4)

Do Young berada di kantor Baek Won dan ia sengaja untuk tidak menjawab panggilan dari ayahnya. Do Young menduga pasti ayahnya sudah bertemu dengan Young won. Baek won mengatakan akan menuntut Jin Gi atas penggelapan yang dilakukannya. Lalu ia tanya tentang barang bukti yang ada ditangan Tn Oh.

Tn Oh akan memberikan buktinya pada do young dalam 2 hari. Baek Won masih belum tenang karena bukti yang dipegang Tn Oh hanya membuktikan kematian Jo Kwang Do. Lalu bagaimana dengan kematian ayahnya?

Setelah Jin Gi ditangkap,mereka akan mencari tahu. Jin Gi takkan mudah untuk mengakuinya.

“ketika ayahmu dibunuh,ayahku punya alibi.karena dia berencana bertemu dengan ibumu” kata Do Young. lalu Baek Won ingat saat ibunya bertemu dengan Jung Jae Hong,apa mungkin Jung Jae Hong yang memberikan alibi untuk Jin Gi?

Do Young heran bagaimana Baek Won tahu. Baek Won menceritakan jika ibunya bertemu dengan pria itu dan juga merekam percakapannya. Baek Won memberikan rekaman itu untuk Do Young dengar.

kdramaland (7) kdramaland (9)

Lalu Do young bertindak cepat dan menginterogasi Jung Jae Hong. Jung Jae Hong langsung ingat Do Young. ia beralasan jika ia hanya menghabiskan satu malam bersama Mi Rim. Do Young meminta Jung Jae Hong untuk tidak omong kosong karena ini tentang kasus pembunuhan. Jung Jae Hong terkejut.

“kau bilang kau bertemu dengan Seo Jin Gi jam 3 di hari itu. itu bohong bukan? Masalahmu sekarang bukan masalah penipuan. Kau akan ditangkap karena terlibat pembunuhan”

Jung Jae Hong tak bisa berbohong lagi. ia ketakutan jika ia harus menjadi tersangka.

kdramaland (12) kdramaland (16)

Baek Won meminta Chun won untuk menempati posisi CEO Unit perikanan Golden Fishery. Karena ia ingin memulihkan unit perikanan itu dan ia ingin Chun Won yang bertanggungjawab untuk itu. Chun Won merasa ia tak pantas untuk menempati posisi tersebut. Baek Won memohon walau ia memiliki banyak saham tapi ia tak tahu banyak soal mengelola perusahaan.

Chun Won merasa tak yakin karena pasti banyak orang yang menentang ide Baek Won menjadikannya sebagai CEO. Baek Won yang akan meyakinkan para pemegang saham lainnya. Jabatan Baek Won adalah Presdir perusahaan ini tapi ia akan lebih fokus pada yayasan.

Sebelumnya juga Jung Shim pernah berpesan jika Baek Won mengurus yayasan sedangkan Chun won mengurus perusahaan. Jadi mereka berdua bisa melakukan perkembangan perusahaan dan distribusi bersama-sama.itu pasti keinginan neneknya dan Baek Won ingin menjaga wasiat neneknya itu.

Chun Won bersedia dan akan mencobanya. Lalu Chun Won tanya apa Baek Won yakin bisa menangkap Seo Jin Gi. Tak ada jawaban yang keluar dari mulut Baek Won.

kdramaland (22) kdramaland (23)

Seo Jin Gi sedang duduk di ruang kantornya. Ia meratapi keterpurukannya. Do Young menghampiri ayahnya. Jin Gi tersenyum menyambut kedatangan putranya. Ia tak sendiri masih ada Do young. Do Young hanya menatap ayahnya dengan kasihan. Jin Gi tanya tentang Do young yang tak menjawab teleponnya. Do young mengiyakan dan beralasan banyak pekerjaan yang ia kerjakan. Dan juga banyak hal yang terjadi pada ayahnya.

Dengan santai Jin Gi mengiyakan. “aku menjalani hari terpanjang dalam hidupku” banyak orang-orang yang didekatnya berubah. Orang yang ia anggap sampah bahkan sampai orang yang ia cintai. Bahkan orang-orang yang menganggapnya musuh bekerja sama untuk menghancurkannya. Tapi jika dipikir-pikir,semua itu berjalan sempurna,pasti ada seorang yang sejak awal merencanakan itu semua.

Do Young tak mengelak bahwa dirinya yang merencakan itu semua. Jin Gi terlihat santai menanggapi pengakuan Do young,jadi selama ini Do young berani menikamnya hanya demi Baek Won. dari awal ia tahu jika Do Young mungkin bisa melakukannya tapi ia sangat mempercayai Do young karena Do Young adalah anaknya.

kdramaland (29) kdramaland (34)

“mengapa kau melakukan itu? apakah Baek Won lebih penting dari ayahmu?”

“karena…aku masih mencintaimu.aku memahamimu. Kau lahir sebagai anak yatim dank au memiliki ambisi untuk sukses.sebagai manusia aku mengerti itu. dan itulah mengapa aku bisa menerima mengapa kau meninggalkanku dan ibuku. Tapi..kau telah melakukan sesuatu yang tidak dilakukan oleh manusia. Aku ingin ayahku menjadi manusia”

Do Young meminta ayahnya untuk menyerahkan diri ke kantor polisi dan ia bersedia ikut dengan ayahnya ke kantor polisi. Karena dirinya yang menggelapkan dana perusahaan untuk ayahnya jadi ia berhak dihukum. Ini adalah hal yang terbaik yang bisa Do young lakukan untuk ayahnya sebagai anak yang mencintai ayahnya.

“karena seorang gadis,kau menghancurkan kehidupan ayahmu. Dan kau bilang ini adalah hal yang terbaik yang bisa kau lakukan? Kau pikir aku dengan mudah mengakui perbuatanku? Hidupku takkan pernah hancur dalam situasi apapun.kau pikir aku akan menyerah seperti itu?”

“baek Won bukan hanya seorang wanita. Dia segalanya bagiku. Ketika tidak ada yang merawat diriku ketika aku masih kecil.dialah satu-satunya yang memberiku harapan. Satu-satunya yang bermimpi tentang kebahagiaan. Dan kau sudah merusak mimpiku,ayah. Kumohon jadilah seorang ayah sekali saja. Aku mohon padamu”

Semuanya sudah selesai sekarang. Alibi ayahnya sudah membuktikan jika ayahnya bersalah. Dan juga barang bukti akan segera Do Young dapatkan. Jika ayahnya bersedia menyerahka diri,DO Young akan memaafkan ayahnya. Ini adalah keinginan terkahir Do Young.

kdramaland (41) kdramaland (42)

“apakah semuanya benar-benat berakhir? Inikah akhirnya?” Jin Gi setuju. Ia juga sudah lelah dan tak punya tempat pegangan lagi. ia sudah tak berdaya. Ia akan menurutu keinginan DO young tapi beri ia waktu untuk mempersiapkan diri.

Do Young tidak bisa memberi banyak waktu untuk ayahnya. Ia akan bersama ayahnya ke kantor polisi lusa. Jin Gi mengangguk. Matanya berkaca-kaca seakan berat untuk menghadapinya.

Young won menyampaikan pada Baek Won dan keluarganya kalau ia akan pulang. Yeol Won meminta Young Won untuk tetap disini bersama keluarganya. See Ryung berceloteh tak ada alasan Young Won tinggal di Korea karena keluarga angkatnya kaya raya. Eok Joo melirik pada istrinya,See Ryung langsung meralat omongannya yang keterlaluan.

Young Won sangat ingin tinggal bersama keluarganya di Korea. Tapi ia tidak ingin meninggalkan keluarga angkatnya yang telah membesarkannya selama 14 tahun. karena keluarga angkatnya adalah orang tuanya sekarang.

Man won mengerti dan memahaminya. Mereka menghargai keluarga angkat Young won yang sudah membesarkan Young Won menjadi orang besar dan sukses. Young Won meminta maaf pada Baek Won,ia ingin pergi meninggalkan Baek Won setelah segalanya semakin baik.

“aku sangat senang kau tidak lupa dengan kami. Dan juga aku sangat senang ternyata kau masih hidup” kata Baek Won.Mereka semua pasti sangat merindukan Young Won.

kdramaland (54) kdramaland (58)

Tae Young dan Mi Rim mengganggu Do Young dan ayahnya yang sedang makan. Mereka berdua meledek Do Young dan ayahnya bermuka tembok karena masih belum pergi dari rumahnya. Tae young menawarkan diri apa perlu mereka memanggil orang untuk mengeluarkan Jin Gi?

Tidak perlu. Karena ini adalah makanan terkahir Jin Gi di rumah Mi Rim. Jin Gi beranjak dari ruang makan tapi Do Young masih duduk santai.Tae Young tanya bukankah Do young juga harus ikut dengan ayahnya ke penjara? Karena saling berkomplot.

Do young berkata jangan khawatir. Ia akan pergi bersama ayahnya ke penjara.kalau Do Young ke penjara itu berarti Do Young tak jadi menikah? Do young mengiyakan. ia tidak akan menikahi Chun Won. Tae Young senang mendengarnya. Artinya Tae Young masih ada harapan. Tae Young kegirangan. Mi Rim heran melihat tingkah Tae Young.

kdramaland (61) kdramaland (67)

Do young menemui ayahnya di ruang kerjanya. Ia tanya apa ayahnya sudah membuat keputusan? Jin Gi mengiyakan. Do young akan menghubungi ayahnya besok malam lalu ia akan pergi ke kantor polisi bersama ayahnya. Mengapa besok malam? Do Young juga perlu mempersiapkan diri.

Sebelum beranjak dari ruang kerja ayahnya,Do Young berpesan pada ayahnya untuk tidak melakukan hal-hal bodoh. Ia percaya pada Jin Gi untuk terakhir kali. Jin Gi tersenyum,tidak ada yang bisa ia lakukan sekarang,semuanya sudah berakhir.

Tapi Jin Gi tak semudah itu dipercaya. Raut wajahnya seperti hendak menyelesaikan sesuatu.

kdramaland (75) kdramaland (78)

Baek Won mengadakan rapat dengan para eksekutif dan pemegang saham lainnya. Ia menyampaikan jika ia bukan orang yang cerdas untuk duduk menjabat posisi sebagai Presdir. Unit perikanan akan kembali menjadi milik Golden Fishery dan menjadi bisnis utama. Semuanya menyambut meriah pemimpin perusahaan yang baru.

kdramaland (82) kdramaland (85)

Young Hye telah mendengar jika Chun Won membantu Baek Won sebelumnya. Young Hye meminta maaf pada Chun Won. setelah kepergian Chun Won,Young Hye tidak bisa lupa dengan semua yang dikatakan Chun Won. ia mengangkat Chun Won selama 14 tahun tapi tak pernah berpikir untuk menyakiti Chun Won. karena Young Hye telah menemukan Ha Bin setelah mengira Ha Bin meninggal,ia hanya ingin memberi perhatian pada Ha Bin/Baek Won. ia menyesal itu pasti sangat sulit diterima Chun Won.

“kau sudah bersamaku selama 14 tahun. jadi kupikir aku hanya harus memberikan perhatian lebih kepada Ha Bin. Aku telah membesarkanmu dengan kasih sayang. Tapi dengan perasaan ini,aku tak mngerti perasaanmu. Aku tidak bisa memelukmu”

Chun Won berkata itu semua karena keserakahannya. Padahal ibunya sudah menyuruhnya untukk tidak mengikuti nafsu itu. tapi ia tetap melakukannya meskipun ia tahu itu menyakiti ibunya. Ia menyesal.

Young Hye memegang tangan Chun Won dan bertanya,bisakah kau memaafkanku? Maukah kau menerimaku sebagai ibumu lagi? tangis Chun Won pecah dan tak menyangka Young Hye masih menganggapnya sebagai anak. Ia memeluk ibunya.

kdramaland (88) kdramaland (91)

Hwa Ran gelisah menanti Man Won. Hwa Ran langsung memeluk Man Won saat melihat Man Won datang. Man Won heran. Hwa Ran hanya mengkhawatirkan Man Won yang beberapa hari ini bersikap aneh bahkan tak menjawab teleponnya.

Man Won berkata kalau ia hanya bercanda saat terakhir kali. Hwa Ran kesal karena saat itu Man Won berbicara omong kosong. Itu yang membuat Hwa Ran cemas dan mengira hal buruk terjadi pada Man Won. llu Man Won meminta Hwa Rann untuk pulang.

Saat Man Won hendak pergi,tiba-tiba Hwa Ran mengerang kesakitan. Ia memegangi sebelah matanya dengan kedua tangannya. Man Won mendekatkan wajahnya untuk melihat mata Hwa Ran tiba-tiba Hwa Ran mengecup bibir Man Won.tanpa rasa bersalah,Hwa Ran kegirangan setelah mencuri cium bibir Man Won.

kdramaland (96) kdramaland (111)

kdramaland (128) kdramaland (129)

Hwa Ran berkata setiap melihat wajah Man Won yang lucu,ia selalu ingin bercanda dengan Man Won.Man Won menatap Hwa Ran. Hwa Ran menjadi tak nyaman karena Man won memandanginya dengan wajah menakutkan. Man Won mendekat dan membalas mencium Hwa Ran.

Mereka berdua tersipu malu.

kdramaland (133) kdramaland (135)

Tae Young menemui Chun Won. Tae Young langsung berkata jika ia dengar Chun Won tak jadi menikah dengan Do young. Chun Won merasa tak suka dengan pertanyaan yang diajukan Tae Young. Tae Young berkata jika ia hendak memberikan sesuatu pada Chun Won. apa itu? Chun Won berkata ia tak memiliki banyak waktu.

Tae Young kebingungan karena yang ia tunggu belum datang. Tae Young menelepon seseorang dan menegur seseorang yang seharusnya sudah datang. Orang itu menjawab jika ada kecelakaan mobil dan sepertinya akan telat datang.

kdramaland (151) kdramaland (154)

Chun Won tak bersabar dan hendak pergi,Tae Young mengaku jika ia akan memberikan mawar dan memasang lilin untuk melamar Chun Won. tapi rencananya gagal karena orang suruhannya telat datang. Mau tak mau Tae Young melamar Chun won tanpa bunga mawar dan lilin.

kdramaland (147) kdramaland (157)

[ Bersambung ke bagian kedua ]

 

Komentar :

Awalnya bakal shiperin Man Won dan chun Won. tapi memang sepertinya tidak mungkin karena mereka berdua adalah saudara.

Dan aku suka pasangan Man Won dan Hwa Ran. Watak dan karakter Man Won yang keras lebih cocok dengan sifat Hwa Ran yang berani.

Lalu bagaimana hubungan Tae Young dan Chun Won?

No comments:

Post a Comment

Terima kasiih atas komentarnya^^
walau aku tak membalas satu per satu,tapi aku selalu membaca komentar kalian