Pages

Sunday, 31 May 2015

[ Link ] Sinopsis Ex-Girlfriend's Club Episode 6

ketiga mantan pacar Myung Soo benar-benar aneh?? masih saja nggak suka Myung Soo bakal jadian ama Soo Jin. Jangan-jangan setelah putus dari pacar bohongan bakal jadi pacar beneran.

Memang perlu orang ketiga untuk membuka perasaan Myung Soo. Lanjutannya di blognya Mbak Imma ya....

Thursday, 28 May 2015

Sinopsis Ex-Girlfriend’s Club Episode 5 Part 2

Sinopsis Ex-Girlfriend’s Club Episode 5 Part 2
Soo Jin dan Myung Soo berangkat bersama 1 mobil dengan Hwa Yeong,Yeong Jae dan Jo Gwon. Jo Gwon ikut mobil mereka karena ia tidak suka menyetir mobil sendirian. Dan itu sekarang membuat situasi Soo Jin,Myung Soo dan Hwa Yeong tidak nyaman karena harus berhimpitan didalam mobil.

Di Villa,Myung Soo dan Soo Jin harus tidur dalam 1 kamar. Dengan terpaksa,Soo Jin menerimanya agar Yeong Jae dan Jo Gwon tidak curiga.

Sinopsis Ex-Girlfriend’s Club Episode 5 Part 1


Sinopsis Ex-Girlfriend’s Club Episode 5 Part 1
[ Sebelumnya di Episode 3 dan Episode 4 ]
Di depan Jo Gwon,Soo Jin dan Myung Soo terpaksa mengaku pacaran. “Kalian berpacaran? Sejak kapan?” tanya Ji Ah tiba-tiba. Membuat Soo Jin dan Myung Soo kebakaran jenggot.Jo Gwon curiga “Dia sepertinya belum pernah mendengar hal ini.”
Ra Ra langsung mengatakan jika Ji Ah telat memahami situasi. Hwa Yeong langsung memberi kode pada Ji Ah agar tutup mulut.
“Kupikir kau tidak harus tahu, tapi sudah cukup lama kami mulai berpacaran” Myung Soo memberi penjelasan sambil mengedipkan matanya pada Ji Ah memberi kode.

Wednesday, 27 May 2015

[ Link ] Sinopsis Ex-Girlfriend's Club Episode 4


Berhasilkah Soo Jin dan ketiga mantannya Myung Soo merayu Jo Gwon? lalu bagaimana hubungan Soo Jin dan Myung Soo ada perkembangan?? yuk cek langsung diblog mbak Lilik

Saturday, 23 May 2015

[ Link ] Sinopsis Ex-Girlfriend's Club Episode 3


Bagaimana kelanjutan hubungan Myung Soo dan ketiga mantannya?? lalu Soo Jin??
Langsung Cek ke Blognya Mbak Imma ya Di Blog My Drama Diary


Saturday, 16 May 2015

Sinopsis Ex-Girlfriend Club Episode 2 – Part 2

 
Sinopsis Ex-Girlfriend Club Episode 2 – Part 2
Esok paginya,Soo Jin menemui Ketua Tim dari perusahaan Oju,perusahaan yang menjadi investor pada proyek film milik Soo Jin. Matanya melotot saat tahu ternyata ketua tim-nya adalah Hwa Yeong. Ya,si singa,mantan pacar Myung Soo.
Hwa Yeong mengulurkan tangan berniat berjabat tangan dengan Soo Jin. Karena image Hw Yeong dimata Soo Jin sangatlah buruk,Soo Jin dengan ragu membalas uluran tangan Hwa Yeong. Hwa Yeong hanya terkekeh melihat reaksi soo Jin yang takut padanya.
Soo Jin menemui Myung Soo. Ia bercerita kalau Hwa Yeong ingin terlibat langsung dalam pembuatana filmnya. Soo Jin dan Myung Soo heran kenapa Hwa Yeong lebih tepatnya perusahaan Oju ingin berinvestasi di proyeknya Soo Jin. Jelas-jelas dari awal Hwa Yeong mengancam jika masa lalunya dengan MYung Soo diadaptasi ke sebuah film.

Tapi Myung Soo tidak mementingkannya,karena yang terpenting perusahaan Oju membayar mereka. yang dokhawatirkan Soo Jin adalah HWa Yeong akan menjadi bossnya secara langsung. Soo Jin masih ragu untuk lanjut atau tidak bekerja sama dengan perusahaan Oju. Myung Soo memberi saran bahwa Hwa Yeong tidak sejahat itu. pekerjaan adalah hal berbeda dengan masalah pribadi.

Thursday, 14 May 2015

Sinopsis Ex-Girlfriend's Club Episode 2 - Part 1


Sinopsis Ex-Girlfriend's Club Episode 2 – Part 1
Setelah kedua mantan myung Soo datang ke kantor Soo jin,tak lama kemudian mantan ketiga datang dengan mengejutkan. Si Singa,mantan ketiga Myung Soo langsung menampar wajah Myung Soo tentu karena Si Singa menolak masa lalunya dengan Myung soo dibuat film.
Beda dengan Si Singa,si kucing setuju jika kisah cintanya dengan Myung Soo dijadikan film. Si Singa juga tak menyadari jika kedua wanita yang ada dibelakangnya adalah mantan Myung Soo. Soo Jin mencoba menjelaskan pada ketiga mantan Myung Soo tapi Si Singa langsung menyingkirkan kepala Soo Jin.

[ Link ] Sinopsis Ex-girlfriend's Club Episode 1


Apa jadinya jika ketiga Mantan saling bertemu di satu tempat? pasti seru kan? lain dengan Myung Soo,sepertinya ia menyesal harus memanggil ketiga mantannya sekaligus.

dan lagi ia bertemu kembali dengan Kim Soo Jin. mantannya juga,mungkin.

Yuk,baca sinopsis perdananya di blognya Mbak Lilik